Bagaimana Cara Kabel Fiber Optik Bekerja, Pengertian, dan Kegunaannya

By | 28 Maret 2021

ethiopienne.com – Ada banyak sekali jenis kabel yang ada di masyarakat, dan fiber optic adalah salah satunya. Meskipun sudah banyak digunakan, namun masih banyak yang belum mengetahui bagaimana cara kabel fiber optik bekerja. 

Tentunya penting untuk mengetahui bagaimana cara kabel ini bekerja untuk melihat apa perbedaannya dengan kabel tembaga. Oleh karena itu disini akan dibahas tentang apa itu kabel fiber optik, dan bagaimana cara kerjanya.

Mengenal Kabel Fiber Optik

Jadi apa itu kabel fiber optik? Kabel fiber optik adalah kabel yang sangat halus dan terbuat dari kaca ataupun plastik. Kegunaan dari kabel ini adalah media transimis sebab kabel ini dapat mentransmisikan sinyal cahaya dengan kecepatan tinggi.

Selain halus, kabel yang satu ini juga sangat kecil bahkan ukuran diameternya saja hanya 120 mikrometer. Dengan ukuran tersebut, artinya kabel ini berukuran jauh lebih kecil dari helaian rambut manusia.

Kabel ini memiliki komponen jaringan yang mendukung kecepatan transmisi super cepat dengan menggunakan prinsip kerja pembiasan cahaya. LED atau laser merupakan salah satu contoh sumber cahaya yang digunakan untuk proses transmisi.

Jenis-Jenis Kabel Fiber Optik

Setelah mengetahui pengertian kabel fiber optik, maka sekarang saatnya untuk mengetahui jenis-jenis apa saja yang dimiliki oleh kabel ini. Secara garis besar kabel ini dibagi menjadi dua jenis berdasarkan transmisinya, diantaranya.

Fiber Optik Single Mode

Kabel single mode ini memiliki transmisi tunggal seperti arti dari namanya. Jadi kabel ini hanya bisa menyebarkan cahayanya melalui satu inti saja dalam satu waktu bersamaan.

Inti yang dimiliki oleh kabel ini sangat kecil yakni hanya berdiameter 9 mikrometer saja dan berfungsi untuk menstranmisikan gelombang cahaya dari sinar infrared. Panjang gelombang yang dimiliki oleh kabel ini adalah 1300-1500 nanometer.

Fiber Optik Multimode

Kabel ini dalam satu waktu dapat menstransmisikan banyak cahaya. Hal ini dikarenakan inti yang dimiliki oleh kabel ini lumayan besar yakni berdiameter sekitar 625 meter.

Umumnya kabel ini digunakan untuk keperluan komersial yang biasanya diakses oleh banyak orang. Panjang sinar inframerah yang dikirimkan oleh fiber optik ini adalah 850-1300 nanometer.

Kegunaan Kabel Fiber Optik

Sebenarnya fungsi utama dari kabel yang satu ini sama seperti kabel lainnya yaitu menghubungkan antara pengguna ataupun komputer antara satu dengan yang lain, dan dalam cakupan jaringan tertentu.

Hanya saja kabel ini memiliki kecepatan akses yang jauh lebih tinggi dan lebih cepat jika dibandingkan dengan kabel yang biasanya. Bahkan kecepatan dari kabel yang satu ini bisa mencapai gigabit per detiknya.

Kabel ini juga memiliki kegunaan untuk mengirimkan data dengan lebih stabil, jika dibandingkan dengan kabel umumnya. Hal ini dikarenakan kabel ini tidak membawa arus listrik sehingga tidak akan terpengaruh dengan gangguan elektromagnetik.

Bagaimana Cara Kabel Fiber Optik Bekerja

Kabel ini akan mengubah sinyal listrik menjadi gelombang cahaya, dan itulah mengapa kabel ini terbuat dari kaca. Jadi nanti kaca tersebut akan berfungsi sebagai cermin, sehingga tidak membutuhkan arus listrik. 

Rumusnya adalah mengganti electron dengan photon (partikel cahaya) saat mengirimkan data. Fiber optik menggunakan inti serat dari gelas/plastik, nantinya dari serat tersebutlah laser tersebut ditembakkan.

Nantinya saat laser ini ditembakkan, maka akan diubah menjadi sebuah pengiriman data. Hal tersebutlah yang membuat pengiriman data ini menjadi lebih cepat dibandingkan dengan kabel lainnya. Itulah tadi bagaimana cara kabel fiber optik bekerja secara sederhana, dan apa itu kabel fiber optic sebenarnya serta jenis yang dimilikinya. Tentunya sekarang sudah mengetahui apa perbedaan kabel ini dibandingkan kabel lainnya.

Tinggalkan Balasan