Cara Menghubungkan Hp Ke Proyektor Tanpa dan Memakai Kabel Adapter

By | 12 November 2022

Modern ini, hanya dengan cara menghubungkan HP ke proyektor bisa melakukan presentasi dan bahkan menonton film. Saat ini tidak hanya laptop yang bisa tersambung proyektor. Sehingga lebih memudahkan apabila di saat mendadak presentasi tidak membawa laptop karena bisa melalui HP.

Cara Menghubungkan Hp Ke Proyektor Tanpa dan Memakai Kabel Adapter

Juga tidak perlu mengeluarkan biaya jika ingin menonton film, cukup menetap di kamar meredupkan cahaya dan menyambungkan HP ke proyektor. Untuk bisa menyambungkan dengan proyektor memerlukan kabel adapter, tapi bisa pula tanpa kabel adaptor. Berikut untuk mengetahui lebih lanjut langkahnya!

1. Sambungkan Ke Wireless Display

Wireless display ini berguna sebagai penghubung antara HP dengan proyektor. Dengan mengaktifkan wireless display ini pengguna tidak perlu lagi menggunakan kabel adapter. Hanya dengan menyambungkan WiFi HP pada proyektor, sebagai berikut:

  • Terlebih dahulu pengguna harus mengunduh aplikasi Google Home, kemudian pada pengaturan HP buka WiFi hotspot HP.
  • WiFi hotspot telah aktif kemudian sambungkan pada proyektor melalui WiFi tersebut.
  • Jika sudah, kemudian buka Google Home dan klik pada pengaturan ‘Mirror Device’.
  • Setelah itu, pilihlah jenis proyektor yang digunakan untuk menampilkan tampilan dari HP.
  • Dan siap digunakan!

Cara yang sama dapat dilakukan pula pada HP dengan sistem iOS. Proyektor dapat tersambung melalui HP dengan hotspot WiFi pada iOS pengguna. Setelah terhubung pada proyektor, pilih Screen Mirroring lalu pilih jenis proyektor yang di pakai.

2. Menggunakan Kabel Adapter USB

Cara menghubungkan HP ke proyektor menggunakan kabel adapter USB ke kabel HDMI. Hanya beberapa tipe HP yang bisa tersambung dengan kabel HDMI ini, sehingga perlu di perhatikan tipe HP yang support kabel HDMI. Namun, saat ini tersedia kabel adapter dengan type-C.

Jika HP masih menggunakan micro-type, pengguna bisa menggunakan kabel adapter MHD (Mobile High-Definition). Kabel ini juga berfungsi sebagai penyambung antara HP dengan proyektor. Setelah menyambungkan kabel adapter pada HP, pengguna tinggal memilih channel HDMI dan bisa menayangkan di proyektor.

3. Menghubungkan ke Smart TV

Cara berikutnya, yakni bisa melalui Smart TV jika tidak memiliki kabel HDMI type-C atau HP tidak mensupport kabel. Saat ini sudah banyak Smart TV yang bisa menyambungkan dengan HP. Adapun caranya sebagai berikut:

  • Aktifkan fitur ‘Smart View’ pada HP yang pengguna miliki, kemudian sambungkan pada Smart TV.
  • Jika sudah tersambung, pengguna bisa melihat layar HP dari layar Smart TV.
  • Untuk menyambungkannya pada proyektor, sambungkan kabel HDMI pada Smart TV ke proyektor.
  • Setelah itu pengguna sudah bisa menggunakan proyektor.

4. Menyambungkan HP ke Proyektor dengan Chromecast

Chromecast merupakan alat yang bisa tersambung dengan perangkat lain melalui sambungan Bluetooth. Selain proyektor alat ini juga bisa menyambungkan dengan TV, speaker dan banyak lainnya. Hanya dengan menyambungkan chromecast yang telah tersambung proyektor pada HP, pengguna bisa menikmati tayangan proyektor.

Chromecast dapat di temui di toko elektronika maupun toko online dengan harga yang cukup terjangkau. Dengan harga berkisar pada 300 hingga 500 ribuan, pengguna bisa mendapatkan chromecast. Tersedia dalam beberapa seri, pengguna bisa memilihnya sesuai dengan kebutuhan.

Demikianlah sejumlah cara menghubungkan hp ke proyektor yang bisa di gunakan sebagai referensi dalam menggunakan HP ke proyektor. Ada dua alternatif cara yang bisa di gunakan untuk menyambungkan ke proyektor. Pilihlah sesuai dengan kebutuhan pengguna, ingin menggunakan tanpa kabel atau menggunakan kabel.

Tinggalkan Balasan